
Hingga sekarang, gelang emas dengan model rantai masih menjadi primadona di toko perhiasan emas. Banyak wanita yang menyukai desainnya. Mulai dari gelang rantai elegan hingga mewah banyak diminati oleh para wanita dari berbagai kalangan.
Banyak yang membelinya untuk dijadikan sebagai investasi maupun untuk dikenakan dalam kehidupan sehari-hari. Gelang model rantai memang sangat legendaris. Model gelang ini tidak lekang oleh waktu. Dari dulu hingga sekarang, modelnya terus berkembang.
Meskipun model gelang ini sangat menjamur di pasaran, namun peminatnya tidak pernah berkurang. Sebenarnya, apa yang membuat gelang rantai ini selalu digemari? Tentu hal ini membuat Anda penasaran, apalagi jika berpikir untuk membeli gelang model ini. Oleh karena itu, perhatikan beberapa hal di bawah ini.
Alasan Mengapa Gelang Emas Rantai Begitu Populer
Apakah Anda memiliki model gelang rantai? Anda termasuk orang yang beruntung. Sebenarnya, gelang model rantai memang memiliki keunggulan tersendiri. Berikut beberapa diantaranya.
- Modelnya Bervariasi
Model gelang emas rantai sangat bervariasi mulai dari model elegan hingga model glamour dengan kadar dan berat yang berbeda-beda. Model yang bervariasi ini membuat gelan rantai bisa digunakan dalam berbagai situasi. Anda bisa menggunakannya dalam kehidupan sehari-hari atau pun untuk pergi ke suatu acara formal.
- Nyaman Dipakai
Model gelang rantai cenderung lebih nyaman dipakai dibandingkan dengan model lainnya. Pasalnya, model gelang ini tidak bisa disesuaikan dengan ukuran pergelangan tangan. Modelnya yang tidak kaku membuat siapa saja merasa nyaman ketika menggunakannya.
- Cocok untuk Investasi
Banyak orang yang mendatangi toko perhiasan emas untuk membeli gelang rantai sebagai investasi. Tidak dipungkiri lagi, emas tidak lagi menjadi sebuah hal yang menunjukkan kasta sosial saja. Namun, benda ini bisa dijadikan sebagai alat investasi yang tepat dan menguntungkan.
Tips Membeli Gelang Emas Rantai yang Benar
Menjadikan perhiasan seperti gelang rantai sebagai investasi memang dilakukan oleh banyak kalangan. Namun, Anda harus memperhatikan beberapa tips ketika ingin membeli gelang emas. Ada beberapa hal penting yang perlu Anda teliti.
- Cek Kondisi Fisik
Langkah pertama ketika Anda akan membeli gelang emas rantai adalah dengan mengecek kondisi fisik gelang. Emas merupakan salah satu benda yang memiliki sifat logam yang lunak. Jika kadar semakin tinggi, maka akan semakin rawan rusak. Oleh karena itu, perlakuan dengan gelang emas 24 karat harus sangat hati-hati.
- Model
Memilih model gelang emas rantai yang cantik juga perlu dilakukan. Namun jika Anda benar-benar berniat untuk menjadikan gelang tersebut sebagai simpanan saja, Anda bisa memilih model sederhana dan tidak ketinggalan jaman. Jadi, jika dijual kembali Anda tidak akan rugi.
- Pilih Toko Terpercaya
Selanjutnya, Anda bisa memilih toko perhiasan terpercaya untuk membeli gelang di toko terpercaya. Apalagi jika Anda membelinya secara online. Pertimbangkan terlebih dahulu rekomendasi toko-toko terbaik dan terpercaya dari rekan dan kerabat. Jangan asal memilih toko yang memberikan harga yang murah saja.
- Jenis Emas
Jenis emas untuk membuat gelang emas rantai berbeda-beda. Ada jenis emas putih, kuning, dan emas merah. Ada yang terbuat dari campuran timah, nikel, dan emas. Kadarnya juga berbeda mulai dari 6 hingga 24 karat. Harga beli dari emas putih lebih mahal dari emas kuning.
Dengan demikian, selalu perhatikan hal di atas jika Anda ingin membeli gelang untuk dijadikan sebagai investasi maupun untuk dikenakan sehari-hari. Anda bisa memilih Aurum Lab sebagai tempat terpercaya untuk membeli gelang emas berbagai variasi. Memilih Aurum lab sebagai toko perhiasan emas terbaik dan terlengkap dengan pilihan gelang emas yang beragam.